Menyiasati masa liburan sekolah, Perpustakaan Umum Daerah (Cikini) Provinsi DKI Jakarta yang selama ini akrab dengan kunjungan anak-anak, mengadakan kegiatan “Literacy Fun Week”. Kegiatan yang berlangsung selama sepekan dari tanggal 18 Desember 2019 hingga 22 Desember 2019 ini bertujuan untuk mengoptimalkan masa liburan anak-anak dengan kegiatan-kegiatan edukasi yang positif namun tetap menyenangkan di perpustakaan.
Pada hari pertama, anak-anak diajak untuk belajar mengenal sebuah kata dan cara mendeskripsikannya melalui permainan ala tayangan “Eat Bulaga” di televisi. Mula-mula, fasilitator membagi anak-anak yang datang ke perpustakaan menjadi 2 (dua) kelompok. Kemudian fasilitator akan memberikan selembar kertas yang berisi Kata Benda berupa hewan atau buah di atas kepala anak yang berlakon sebagai pemain dari Kelompok pertama. Setelah itu,anak tersebut diberikan tantangan untuk menjawab kata benda yang tertulis pada kertas dengan benar melalui deskripsi kata secara rinci dengan arahan yang diberikan dari Kelompok kedua. Di sini, kelompok kedua hanya boleh memberikan arahan berupa ucapan “Ya”, “Tidak”, atau “Bisa Jadi” dan tidak boleh memberikan kode di luar arahan tersebut.
Pada hari kedua, anak-anak belajar Bahasa Inggris dengan menggunakan media puzzle dan mainan edukasi yang terdapat di perpustakaan. Hari ketiga, anak-anak dibagi ke dalam beberapa kelompok untuk berkreasi membuat tempat pensil dari barang-barang bekas di perpustakaan. Hari keempat dan hari terakhir, anak-anak didampingi dalam menyaksikan film-film yang telah dipersiapkan oleh fasilitator, yaitu “Bolt” dan “Despicable Me 3”.
Rangkaian kegiatan yang telah terselenggara tersebut diharapkan mampu menstimulus anak-anak untuk bisa berfikir kritis, utuh, dan universal; serta mampu memanfaatkan waktu dengan kegiatan-kegiatan yang kreatif selama masa liburan sekolah. Tentu saja, dalam hal ini, perpustakaan menjadi alternatif destinasi yang sangat menarik untuk dikunjungi.